You can quickly leave this website by clicking the “X” in the top right or by pressing the Escape key twice.
Hibah ini tersedia bagi pembela dan organisasi HAM perempuan dan nonbiner di Asia dan Pasifik untuk menanggapi kebutuhan segera atau mendesak untuk keamanan dan kesejahteraan mereka. Hibah ini ditujukan untuk orang atau organisasi yang mengalami ancaman atau dalam keadaan darurat, krisis atau berisiko karena pembelaannya terhadap hak-hak perempuan dan HAM. Hibah ini juga tersedia untuk kebutuhan yang mendesak untuk kesejahteraan seperti konseling psiko-sosial, perawatan untuk trauma, atau bantuan medis.
Dipimpin perempuan atau nonbiner - pembela HAM perempuan atau nonbiner harus menjadi penerima hibah utama, dan sebaiknya disalurkan melalui organisasi hak-hak perempuan.
Fokus HAM - pembela atau organisasi mempromosikan kemajuan HAM perempuan dan/atau LGBTQI menggunakan taktik atau strategi non-kekerasan, dan menjunjung tinggi universalitas HAM;
Tak terduga atau Mendesak - peristiwa atau situasi tertentu yang ditanggapi adalah keadaan darurat atau krisis dimana pembela HAM atau organisasinya berada dalam keadaan berisiko;
Dukungan untuk Keamanan dan Kesejahteraan - hibah yang diminta harus ditujukan untuk langkah-langkah keamanan (misalnya, bantuan hukum, relokasi atau evakuasi, penilaian dan pelatihan risiko, peralatan keamanan); dan/atau untuk kebutuhan kesejahteraan (misalnya, konseling psikologis, perawatan trauma, bantuan medis) dari pembela HAM atau organisasinya;
Selama atau Segera Setelah Krisis - hibah yang diminta harus dimaksudkan untuk mendukung keamanan dan kesejahteraan pembela HAM atau organisasinya selama krisis, atau segera setelahnya;
Didukung atau Berjaringan - pembela atau organisasinya mendapat dukungan dari orang lain yang terlibat dalam HAM perempuan, hak seksual atau bidang HAM terkait di tingkat lokal atau nasional.
[1]Nonbiner adalah istilah umum yang merujuk pada individu yang identitas gender dan/atau ekspresi gendernya tidak eksklusif maskulin atau feminin, laki-laki atau perempuan - dengan demikian, berada di luar biner dan cisnormativitas gender. UAF A&P menggunakan istilah ini untuk mencakup individu androgini, poligender, genderqueer, genderfluid, dan a-gender.
Baca Pertanyaan yang Sering Diajukan (FAQ) disini
Untuk pertanyaan, email kami di grants@uafanp.org
Laki-laki cisgender* atau organisasi atau jaringan yang dipimpin laki-laki cisgender,
Permintaan individu tanpa dukungan dari organisasi,
Komunitas yang mapan atau afiliasi jaringan yang mapan atau penasihat UAF A&P;
Kegiatan atau proyek untuk krisis kemanusiaan atau bencana alam;
Kegiatan atau proyek yang berfokus pada bantuan pembangunan atau bantuan amal;
Proyek atau aktivitas yang merupakan bagian dari program reguler organisasi;
Anggaran operasional rutin dan/atau dana jembatan (untuk mengisi kesenjangan pendanaan).
* Laki-laki cisgender adalah individu yang mengidentifikasi sebagai laki-laki dan ditetapkan sebagai laki-laki saat lahir.